Pesparawi Sumut 2024 di Toba Tuan Rumah, Bupati : Lewat Nyanyian dan Pujian Kita Sampaikan Pesan Kedamaian

- Penulis

Jumat, 30 Agustus 2024 - 07:30 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

TOBA (SUMUT) ANTARANEWS86.COM|Acara pembukaan Pesparawi (Pentas Paduan Suara Gerejawi) Tingkat Provinsi Sumatera Utara (Sumut) di Balige, Kabupaten Toba, Kamis (29/8/2024) berlangsung sangat meriah. Dimulai dengan pawai devile dari Bundaran Balige menuju Lapangan Sisingamangaraja, kemudian dilanjutkan dengan ibadah. Usai ibadah, dilanjutkan dengan acara nasional dan pertunjukan dari semua kontingen yang menunjukkan pakaian adat dari masing-masing daerah.

 

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Bupati Toba, Poltak Sitorus dalam sambutannya menyampaikan agar Pesparawi tersebut tidak sekadar menjadi kompetisi paduan suara, namun juga mempererat hubungan persaudaraan.

 

“Pesparawi ini bukan sekadar ajang kompetisi paduan suara, tetapi juga mempererat tali persaudaraan dan memperkuat kebersamaan antara kita semua terkhusus Sumatera Utara,” katanya.

 

Dirinya juga menyampaikan bahwa melalui nyanyian dan pujian oleh para peserta menjadi pesan kedamaian bagi semua umat manusia.

Baca Juga:  Unjuk Rasa Damai di Toba, Kapolres : Kabupaten Toba Aman dan Damai

 

“Melalui nyanyian dan pujian kita dapat menyampaikan pesan-pesan kedamaian, kasih sayang yang sangat dibutuhkan dalam kehidupan bermasyarakat,” harapnya.

 

Diakhir sambutannya, Poltak Sitorus juga menyampaikan terima kasih kepada semua panitia yang telah bekerja keras dalam melaksanakan Pesparawi di Kabupaten Toba.

 

“Semoga Pesparawi Sumut dapat berjalan dengan lancar,” katanya mengakhiri.

 

Usai sambutan selanjutnya dilanjutkan dengan acara seremonial pembukaan secara resmi yang ditandai dengan pemukulan gondang. Pesparawi Sumut tahun ini diikuti oleh 25 kontingen dari 25 Kabupaten/Kota se-Sumatera Utara dan berlangsung selama 3 hari, terhitung sejak 29 hingga 31 Agustus 2024.

(aes)

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel www.antaranews86.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Mengawali 2026, Polres Toba Hadir di Tengah Masyarakat, Pastikan Aktifitas Warga Berjalan Aman dan Lancar
‎Pemkab Tapanuli Utara Harapkan Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi secara Terintegrasi Pemulihan Pascabencana
‎Pemkab Tapanuli Utara Harapkan Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi secara Terintegrasi Pemulihan Pascabencana
𝐁𝐮𝐩𝐚𝐭𝐢 𝐝𝐚𝐧 𝐌𝐚𝐬𝐲𝐚𝐫𝐚𝐤𝐚𝐭 𝐓𝐚𝐩𝐚𝐧𝐮𝐥𝐢 𝐔𝐭𝐚𝐫𝐚 𝐒𝐚𝐦𝐛𝐮𝐭 𝐏𝐞𝐧𝐮𝐡 𝐒𝐮𝐤𝐚𝐜𝐢𝐭𝐚 𝐝𝐚𝐧 𝐀𝐩𝐫𝐞𝐬𝐢𝐚𝐬𝐢 𝐊𝐮𝐧𝐣𝐮𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐝𝐚𝐧 𝐁𝐚𝐧𝐭𝐮𝐚𝐧 𝐊𝐞𝐦𝐚𝐧𝐮𝐬𝐢𝐚𝐚𝐧 𝐊𝐃𝐌
Pemkab Tapanuli Utara Bersama Utusan Khusus Presiden Tanam Pohon dan Bahas Mitigasi Bencana
Pemkab Tapanuli Utara Gelar Syukuran Tahun Baru 2026 Bersama Forkopimda dan Masyarakat
Bupati Tapanuli Utara Tinjau Pembangunan Jembatan Pascabencana di Purbatua
Polsek Salapian Salurkan Bantuan Sosial kepada Korban Kebakaran Rumah di Lau Tepu
Berita ini 6 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 09:09 WIB

Mengawali 2026, Polres Toba Hadir di Tengah Masyarakat, Pastikan Aktifitas Warga Berjalan Aman dan Lancar

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:13 WIB

‎Pemkab Tapanuli Utara Harapkan Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi secara Terintegrasi Pemulihan Pascabencana

Selasa, 13 Januari 2026 - 14:03 WIB

‎Pemkab Tapanuli Utara Harapkan Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi secara Terintegrasi Pemulihan Pascabencana

Senin, 12 Januari 2026 - 13:31 WIB

𝐁𝐮𝐩𝐚𝐭𝐢 𝐝𝐚𝐧 𝐌𝐚𝐬𝐲𝐚𝐫𝐚𝐤𝐚𝐭 𝐓𝐚𝐩𝐚𝐧𝐮𝐥𝐢 𝐔𝐭𝐚𝐫𝐚 𝐒𝐚𝐦𝐛𝐮𝐭 𝐏𝐞𝐧𝐮𝐡 𝐒𝐮𝐤𝐚𝐜𝐢𝐭𝐚 𝐝𝐚𝐧 𝐀𝐩𝐫𝐞𝐬𝐢𝐚𝐬𝐢 𝐊𝐮𝐧𝐣𝐮𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐝𝐚𝐧 𝐁𝐚𝐧𝐭𝐮𝐚𝐧 𝐊𝐞𝐦𝐚𝐧𝐮𝐬𝐢𝐚𝐚𝐧 𝐊𝐃𝐌

Senin, 12 Januari 2026 - 13:23 WIB

Pemkab Tapanuli Utara Bersama Utusan Khusus Presiden Tanam Pohon dan Bahas Mitigasi Bencana

Berita Terbaru