Pemerintah Kabupaten Madina Jangan Tutup Mata Terhadap Hancurnya Jalan Desa Banjar Malayu.

- Penulis

Selasa, 17 Oktober 2023 - 04:55 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

MANDAILING NATAL (SUMUT) ANTARANEWS86.COM //- Pemerintah Kabupaten Madina jangan tutup mata terhadap rusak nya jalan Desa Banjar Malayu Kecamatan Batang Natal Kabupaten Madina Provinsi Sumatera Utara.

 

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Hal ini terungkap saat awak media turun ke Desa Banjar Malayu di Dusun Pining Sundari,masyarakat Desa Banjar Malayu mengeluhkan mengenai jalan Desa nya yang hancur lebur dan sampai saat ini belum ada perhatian dari pihak Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal (Madina).

 

Saat awak media melakukan konfirmasi dengan salah seorang tokoh masyarakat pada Senin (16 / 10/ 2023) di Dusun Pining Sundari,yang tak mau di sebut nama nya mengatakan,” jalan Desa Banjar Malayu saat ini kondisi nya hancur lebur dan sampai saat ini tak ada nampak nya perhatian pihak pemerintah Kabupaten Mandailing Natal dalam hal ini kami masyarakat Desa Banjar Malayu seperti di anak tirikan karena kurangnya perhatian pihak pemerintah Kabupaten terhadap desa kami,atau kah memang lantaran Desa kami ini Desa terpencil sehingga kami tak pernah mendapat perhatian dari Pemerintah  Kabupaten,sementara diketahui ada kok program dari Pemerintah Pusat khusus Daerah – daerah desa terpencil.

Belum lagi persoalan anak sekolah yang mau menimba ilmu di tingkat SD harus berjalan kaki dengan jarak tempuh lebih kurang 5 km dengan berjalan kaki, dan kami sebagai warga masyarakat Desa Banjar Malayu tetap berharap kepada pihak Pemerintah Kabupaten agar ada perhatian terhadap jalan di Desa kami terutama ke daerah Dusun Torubar dan Dusun Pining Sundari,” keluh nya.

 

Disisi lain di tempat terpisah awak media juga melakukan konfirmasi dengan Kepala Desa Banjar Malayu Imanuddin pada Senin (16/10/1023) terkait persoalan masalah rusak nya jalan desa di wilayah tugas nya, Imanuddin mengatakan terkait hal ini juga sudah pernah di ajukan proposal pembangunan jalan Desa Banjar Malayu ke pihak terkait,namun sampai sekarang tak ada tanggapan,” tuturnya.

Baca Juga:  BKMT Kecamatan Lingga Bayu Adakan Pengajian Di Desa Pangkalan 

 

Putra Desa Banjar Malayu Okis Ridwan S.Pd.l sebagai Tokoh Pemuda Rangkuti di Kabupaten Mandailing Natal (Madina),” menilai Sikap yang dilakukan pihak Pemerintah Kabupaten Mandailing Natal (Madina) ini akibat malas turun melakukan kunjungan ke Desa terpencil makanya tidak tahu bagaimana nasib yang dirasakan rakyat di Desa terpencil,” jelas nya.

 

Masalah persoalan jalan dan pendidikan dan kesehatan adalah termasuk yang sangat penting dan di butuhkan masyarakat walau pun di daerah perkampungan terpencil sekali pun, apalagi sampai saat ini diketahui di daerah Desa Banjar Malayu untuk bidan desa saja itu cuman ada satu itu pun tinggal nya di daerah Aek Soma.

 

Masyarakat setempat susah sekali untuk mendapatkan perobatan bila ada yang sakit akibat susah nya akses jalan ke daerah Dusun Torubar dan Dusun Pining Sundari di Desa Banjar Malayu, apa lagi ada yang sakit gawat darurat, akibat akses jalan rusak parah,terpaksalah harus di tandu dari dusun Pining Sundari,dari Dusun Torubar,dengan jarak tempuh sampai 6 km baru ada mobil membawa masyarakat berobat ke rumah sakit umum Panyabungan dan Rumah Rakit Permata Madina,membutuhkan biaya sampai Rp 1000.000  (1 juta)

 

Masyarakat Banjar Malayu tetap berharap kepada Bupati Kabupaten Mandailing Natal (Madina) agar turun ke Desa Banjar Malayu biar tahu dan paham jeritan yang dirasakan masyarakat

Reporter : #(M.SN/ Team)#

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel www.antaranews86.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

‎Pemkab Tapanuli Utara Apresiasi GAMKI dalam Natal Nasional dan Aksi Sosial Tanggap Bencana
10 Pejabat Teras Kabupaten Toba Setingkat Eselon II Dilantik Bupati Efendi Napitupulu
Selaraskan Asta Cita di Daerah, Bupati Rokan Hulu Hadiri Rakornas Sinergi Program Prioritas Presiden
Mengawali 2026, Polres Toba Hadir di Tengah Masyarakat, Pastikan Aktifitas Warga Berjalan Aman dan Lancar
‎Pemkab Tapanuli Utara Harapkan Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi secara Terintegrasi Pemulihan Pascabencana
‎Pemkab Tapanuli Utara Harapkan Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi secara Terintegrasi Pemulihan Pascabencana
𝐁𝐮𝐩𝐚𝐭𝐢 𝐝𝐚𝐧 𝐌𝐚𝐬𝐲𝐚𝐫𝐚𝐤𝐚𝐭 𝐓𝐚𝐩𝐚𝐧𝐮𝐥𝐢 𝐔𝐭𝐚𝐫𝐚 𝐒𝐚𝐦𝐛𝐮𝐭 𝐏𝐞𝐧𝐮𝐡 𝐒𝐮𝐤𝐚𝐜𝐢𝐭𝐚 𝐝𝐚𝐧 𝐀𝐩𝐫𝐞𝐬𝐢𝐚𝐬𝐢 𝐊𝐮𝐧𝐣𝐮𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐝𝐚𝐧 𝐁𝐚𝐧𝐭𝐮𝐚𝐧 𝐊𝐞𝐦𝐚𝐧𝐮𝐬𝐢𝐚𝐚𝐧 𝐊𝐃𝐌
Pemkab Tapanuli Utara Bersama Utusan Khusus Presiden Tanam Pohon dan Bahas Mitigasi Bencana
Berita ini 0 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 14:08 WIB

‎Pemkab Tapanuli Utara Apresiasi GAMKI dalam Natal Nasional dan Aksi Sosial Tanggap Bencana

Kamis, 15 Januari 2026 - 14:00 WIB

10 Pejabat Teras Kabupaten Toba Setingkat Eselon II Dilantik Bupati Efendi Napitupulu

Kamis, 15 Januari 2026 - 12:32 WIB

Selaraskan Asta Cita di Daerah, Bupati Rokan Hulu Hadiri Rakornas Sinergi Program Prioritas Presiden

Kamis, 15 Januari 2026 - 09:09 WIB

Mengawali 2026, Polres Toba Hadir di Tengah Masyarakat, Pastikan Aktifitas Warga Berjalan Aman dan Lancar

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:13 WIB

‎Pemkab Tapanuli Utara Harapkan Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi secara Terintegrasi Pemulihan Pascabencana

Berita Terbaru