2 Orang Siswa dari Toba Meraih Prestasi Nasional

- Penulis

Minggu, 11 Agustus 2024 - 23:37 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

TOBA (SUMUT) ANTARANEWS86.COM |Dua pelajar dari Kabupaten Toba berhasil meraih medali perak pada Olimpiade Sains Nasional (OSN) tingkat nasional. Keduanya pelajar itu adalah Hugo Yonathan Hutagaol siswa kelas 6 SD Swasta Bonapasogit Sejahtera dan Anggiat Marpaung yang juga siswa kelas IX SMP Bonapasogit Sejahtera. Hugo Yonathan Hutagaol meraih medali perak OSN Matematika SD, sedangkan Anggiat Marpaung berhasil medali perak OSN IPA SMP pada OSN tingkat nasional yang berlangsung sejak 5 sampai 10 Agustus di Jakarta.

 

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Atas prestasi luar biasa itu, Bupati Toba Poltak Sitorus bersama istri dan sejumlah pimpinan OPD menjamu keduanya bersama para guru pembina dan orang tua untuk makan siang bersama di rumah dinas bupati, Minggu (11/8/2024) siang. Sebelumnya rombongan kontingen pelajar ini dijemput langsung oleh Kepala Dinas Pendidikan Pemuda Olahraga, Rikardo Hutajulu dari Bandara Silangit.

 

Bupati Toba, Poltak Sitorus kepada awak media menyampaikan apresiasi kepada kedua pelajar tersebut dan pihak sekolah serta para guru. “Kita sangat bangga dengan perolehan medali yang mereka dapatkan, mereka membawa nama Toba di tingkat Nasional melalui Olimpiade Sains Nasional,” katanya.

Baca Juga:  Bupati Tapanuli Utara Ajak Jemaat Perkuat Aksi Kasih dan Dukung Pembangunan Daerah

 

Dirinya menyebut, meski Toba jauh dari perkotaan, namun bukan berarti pelajar dari Toba tidak mampu bersaing dengan daerah lain. Hal itu tentu karena ketekunan dan kerja keras serta kolaborasi semua pihak. “Kita harus optimis, jangan menyerah. Tadi saya tanya mereka, katanya mereka bangun jam 5 dan mampu fokus belajar selama 3 jam. Ini luar biasa,” lanjutnya.

 

Poltak Sitorus berharap prestasi yang didapat dua pelajar ini mampu menjadi motivasi bagi pelajar lain untuk terus berprestasi. “Semoga ini menjadi pemicu semangat dan motivasi bukan hanya bagi mereka berdua, tetapi juga bagi semua pelajar yang ada di Toba,” katanya mengakhiri.

(aes)

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel www.antaranews86.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

‎Pemkab Tapanuli Utara Apresiasi GAMKI dalam Natal Nasional dan Aksi Sosial Tanggap Bencana
10 Pejabat Teras Kabupaten Toba Setingkat Eselon II Dilantik Bupati Efendi Napitupulu
Selaraskan Asta Cita di Daerah, Bupati Rokan Hulu Hadiri Rakornas Sinergi Program Prioritas Presiden
Mengawali 2026, Polres Toba Hadir di Tengah Masyarakat, Pastikan Aktifitas Warga Berjalan Aman dan Lancar
‎Pemkab Tapanuli Utara Harapkan Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi secara Terintegrasi Pemulihan Pascabencana
‎Pemkab Tapanuli Utara Harapkan Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi secara Terintegrasi Pemulihan Pascabencana
𝐁𝐮𝐩𝐚𝐭𝐢 𝐝𝐚𝐧 𝐌𝐚𝐬𝐲𝐚𝐫𝐚𝐤𝐚𝐭 𝐓𝐚𝐩𝐚𝐧𝐮𝐥𝐢 𝐔𝐭𝐚𝐫𝐚 𝐒𝐚𝐦𝐛𝐮𝐭 𝐏𝐞𝐧𝐮𝐡 𝐒𝐮𝐤𝐚𝐜𝐢𝐭𝐚 𝐝𝐚𝐧 𝐀𝐩𝐫𝐞𝐬𝐢𝐚𝐬𝐢 𝐊𝐮𝐧𝐣𝐮𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐝𝐚𝐧 𝐁𝐚𝐧𝐭𝐮𝐚𝐧 𝐊𝐞𝐦𝐚𝐧𝐮𝐬𝐢𝐚𝐚𝐧 𝐊𝐃𝐌
Pemkab Tapanuli Utara Bersama Utusan Khusus Presiden Tanam Pohon dan Bahas Mitigasi Bencana
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 14:08 WIB

‎Pemkab Tapanuli Utara Apresiasi GAMKI dalam Natal Nasional dan Aksi Sosial Tanggap Bencana

Kamis, 15 Januari 2026 - 14:00 WIB

10 Pejabat Teras Kabupaten Toba Setingkat Eselon II Dilantik Bupati Efendi Napitupulu

Kamis, 15 Januari 2026 - 12:32 WIB

Selaraskan Asta Cita di Daerah, Bupati Rokan Hulu Hadiri Rakornas Sinergi Program Prioritas Presiden

Kamis, 15 Januari 2026 - 09:09 WIB

Mengawali 2026, Polres Toba Hadir di Tengah Masyarakat, Pastikan Aktifitas Warga Berjalan Aman dan Lancar

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:13 WIB

‎Pemkab Tapanuli Utara Harapkan Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi secara Terintegrasi Pemulihan Pascabencana

Berita Terbaru