Bupati Langkat Syah Afandin Tinjau Langsung dan Salurkan Bantuan Untuk Warga Terdampak Banjir

- Penulis

Kamis, 27 November 2025 - 11:23 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

ANTARANEWS86.com_, LANGKAT, Bupati Langkat H. Syah Afandin, SH meninjau langsung lokasi banjir di kawasan Teluk Aru dan sekitarnya pada Kamis (27/11/2025). Didampingi Sekretaris Daerah Amril, S.Sos., M.AP serta sejumlah kepala perangkat daerah, Bupati turun ke lapangan untuk memastikan kondisi warga sekaligus menyalurkan bantuan bagi masyarakat terdampak banjir di beberapa kecamatan.

 

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Tingginya curah hujan dalam beberapa hari terakhir menyebabkan banjir merendam sejumlah wilayah di Kabupaten Langkat. Menyikapi kondisi tersebut, Bupati Syah Afandin bergerak cepat dengan melihat langsung titik-titik terdampak serta memastikan penanganan darurat berjalan optimal.

 

Lokasi pertama yang dikunjungi adalah Kantor Camat Sei Lepan. Di tempat ini, Bupati menyerahkan bantuan berupa paket sembako dan obat-obatan kepada warga. Ia juga memberikan semangat kepada masyarakat agar tetap kuat dalam menghadapi situasi sulit akibat bencana.

 

Rombongan kemudian meninjau Puskesmas Desa Lama yang dijadikan posko penampungan sementara bagi korban banjir. Aula Kantor Desa Puraka I turut difungsikan sebagai tempat istirahat warga yang mengungsi. Bupati memastikan fasilitas dan layanan kesehatan di posko tersebut berjalan dengan baik.

 

Selanjutnya, Bupati Syah Afandin menuju Masjid Nurul Ihsan di Tangkahan Lagan, Kecamatan Sei Lepan, yang juga menjadi lokasi penampungan warga terdampak banjir. Di sana, Bupati kembali menyerahkan bantuan sembako dan obat-obatan.

Baca Juga:  Hadir dalam Rakor Pencegahan dan Penyelesaian Tindak Pidana Pertanahan, Plt. Wakil Jaksa Agung Minta Pencegahan Diperkuat

 

Kunjungan ditutup dengan peninjauan posko pengungsian di Masjid At-Taqwa, Kelurahan Kampung Lama, Kecamatan Besitang. Bantuan serupa kembali disalurkan untuk memenuhi kebutuhan harian warga.

 

Dalam rangkaian peninjauan tersebut, Dinas Sosial Kabupaten Langkat menyalurkan bantuan berupa 100 goni beras ukuran 10 kg, 50 papan telur ayam, 40 paket makanan anak, 200 lauk pauk siap saji, 48 perlengkapan bayi, dan 17 lembar tenda gulung. BPBD juga menambah dukungan dengan 30 paket sembako.

 

Korpri Kabupaten Langkat juga hadir dengan total bantuan 36.800.000 yg didistribusikan untuk 8 kecamatan terdampak banjir di Langkat.

 

Sementara itu, Dinas Kesehatan memberikan bantuan berupa 15 kain sarung, 42 sampo, 20 pasta gigi, 51 handuk, 110 jas hujan, 20 perlak, 8 bungkus popok bayi, 5 popok celana, 50 tikar, 100 selimut, serta obat-obatan.

 

Bupati Syah Afandin menegaskan bahwa Pemerintah Kabupaten Langkat akan terus memantau perkembangan situasi dan memastikan bantuan tersalurkan secara merata. Ia juga meminta seluruh masyarakat tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem serta segera melapor apabila membutuhkan bantuan tambahan.

(Dedi Sanjaya)#

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel www.antaranews86.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

‎Pemkab Tapanuli Utara Apresiasi GAMKI dalam Natal Nasional dan Aksi Sosial Tanggap Bencana
10 Pejabat Teras Kabupaten Toba Setingkat Eselon II Dilantik Bupati Efendi Napitupulu
Selaraskan Asta Cita di Daerah, Bupati Rokan Hulu Hadiri Rakornas Sinergi Program Prioritas Presiden
Mengawali 2026, Polres Toba Hadir di Tengah Masyarakat, Pastikan Aktifitas Warga Berjalan Aman dan Lancar
‎Pemkab Tapanuli Utara Harapkan Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi secara Terintegrasi Pemulihan Pascabencana
‎Pemkab Tapanuli Utara Harapkan Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi secara Terintegrasi Pemulihan Pascabencana
𝐁𝐮𝐩𝐚𝐭𝐢 𝐝𝐚𝐧 𝐌𝐚𝐬𝐲𝐚𝐫𝐚𝐤𝐚𝐭 𝐓𝐚𝐩𝐚𝐧𝐮𝐥𝐢 𝐔𝐭𝐚𝐫𝐚 𝐒𝐚𝐦𝐛𝐮𝐭 𝐏𝐞𝐧𝐮𝐡 𝐒𝐮𝐤𝐚𝐜𝐢𝐭𝐚 𝐝𝐚𝐧 𝐀𝐩𝐫𝐞𝐬𝐢𝐚𝐬𝐢 𝐊𝐮𝐧𝐣𝐮𝐧𝐠𝐚𝐧 𝐝𝐚𝐧 𝐁𝐚𝐧𝐭𝐮𝐚𝐧 𝐊𝐞𝐦𝐚𝐧𝐮𝐬𝐢𝐚𝐚𝐧 𝐊𝐃𝐌
Pemkab Tapanuli Utara Bersama Utusan Khusus Presiden Tanam Pohon dan Bahas Mitigasi Bencana
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Kamis, 15 Januari 2026 - 14:08 WIB

‎Pemkab Tapanuli Utara Apresiasi GAMKI dalam Natal Nasional dan Aksi Sosial Tanggap Bencana

Kamis, 15 Januari 2026 - 14:00 WIB

10 Pejabat Teras Kabupaten Toba Setingkat Eselon II Dilantik Bupati Efendi Napitupulu

Kamis, 15 Januari 2026 - 12:32 WIB

Selaraskan Asta Cita di Daerah, Bupati Rokan Hulu Hadiri Rakornas Sinergi Program Prioritas Presiden

Kamis, 15 Januari 2026 - 09:09 WIB

Mengawali 2026, Polres Toba Hadir di Tengah Masyarakat, Pastikan Aktifitas Warga Berjalan Aman dan Lancar

Rabu, 14 Januari 2026 - 14:13 WIB

‎Pemkab Tapanuli Utara Harapkan Percepatan Rehabilitasi dan Rekonstruksi secara Terintegrasi Pemulihan Pascabencana

Berita Terbaru