Pasar Murah di Bonatua Lunasi Toba Diserbu Warga

- Penulis

Selasa, 18 Maret 2025 - 10:19 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

TOBA (SUMUT) ANTARANEWS86.COM//Untuk menanggulangi lonjakan harga menjelang hari Raya Idulfitri, Pemerintah Kabupaten Toba mengadakan Pasar Murah di setiap kecamatan.

 

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pemerintah Kabupaten Toba terus melakukan upaya intervensi terhadap pasar untuk menjaga lonjakan harga sembako melalui Gerakan Pasar Murah yang digelar di beberapa kecamatan yang ada di Kabupaten Toba. Hal ini dilakukan karena harga sembako yang dominan melonjak menyambut hari besar keagamaan.

 

Kali ini Gerakan Pasar Murah dilaksanakan di Desa Lumban Lobu, Kecamatan Bonatua Lunasi, Selasa (18/3/2025).

 

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Toba, Audi Murphy O Sitorus menyampaikan harapannya agar  masyarakat yang sudah berbelanja di pasar murah tidak lagi belanja di pasar, sehingga jumlah pembeli di pasar tidak melonjak dan dampaknya harga bisa tetap stabil karena permintaan tidak mengalami lonjakan.

 

“Jadi karena itulah Pemkab Toba hadir membuat pasar murah. Dengan begini, bapak-ibu nanti akan beli kebutuhan di sini, jadi jumlah pembeli ke pasar akan berkurang sehingga harga tidak melonjak karena permintaan tidak lagi terlalu tinggi,” kata Wakil Bupati.

Baca Juga:  Forkopincam Kecamatan Lingga Bayu Laksanakan Rapat Pembentukan Panitia HUT RI Ke -79 Tahun 2024

 

Usai menyampaikan sambutannya, Wakil Bupati Toba mentraktir dua warga yang berbelanja kebutuhan. Usai pembukaan pasar murah, warga langsung berkerumun untuk mendapat giliran meski panitia sebelumnya telah memberikan nomor antrian.

 

“Jangan langsung berkerumun ya, Bapak Ibu, sesuai dengan nomor antrian yang sudah kita berikan,” kata panitia menenangkan kerumunan warga.

 

Adapun produk yang dijual di pasar murah Bonatua Lunasi adalah telur dengan harga Rp 44.000 per papan, tepung terigu dengan harga Rp 7.000 per kilogram, beras medium SPHP kemasan 5 kilogram seharga Rp 58.000, minyak goreng seharga Rp 15.000 per kilogram dan gula pasir seharga Rp 14.000 per kilogram.

(aes )**

Komentar ditutup.

Follow WhatsApp Channel www.antaranews86.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Bupati Syah Afandin Salurkan Bantuan ke 10 Cabor, Tegaskan Komitmen Pembinaan Atlet Muda Langkat
Gerak Jalan Santai HGN 2025, Bupati Syah Afandin Tekankan Penguatan Peran dan Kesejahteraan Guru
‎Wabup Taput Sampaikan Orasi Ilmiah, Dorong Lulusan Menjadi Generasi 4B
‎Bupati Tapanuli Utara Terima Penghargaan Lomba Inovasi Sumatera Utara 2025
Peresmian SPPG 1 Polres Toba Menjadi Langkah Strategis Tingkatkan Gizi Anak
Gerak Jalan Santai Semarakkan HKN ke-61, Sekda Langkat Ajak Warga Hidup Sehat
Bupati Syah Afandin Terima Penghargaan pada Hari Bhakti Kementerian Imigrasi dan Kemasyarakatan
Keterbukaan dan Penyediaan Layanan Informasi, PPID Kementerian ATR/BPN Proaktif Sajikan Konten Informatif secara Digital
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 21 November 2025 - 06:30 WIB

Bupati Syah Afandin Salurkan Bantuan ke 10 Cabor, Tegaskan Komitmen Pembinaan Atlet Muda Langkat

Kamis, 20 November 2025 - 13:45 WIB

Gerak Jalan Santai HGN 2025, Bupati Syah Afandin Tekankan Penguatan Peran dan Kesejahteraan Guru

Kamis, 20 November 2025 - 13:41 WIB

‎Wabup Taput Sampaikan Orasi Ilmiah, Dorong Lulusan Menjadi Generasi 4B

Kamis, 20 November 2025 - 13:25 WIB

‎Bupati Tapanuli Utara Terima Penghargaan Lomba Inovasi Sumatera Utara 2025

Kamis, 20 November 2025 - 11:16 WIB

Peresmian SPPG 1 Polres Toba Menjadi Langkah Strategis Tingkatkan Gizi Anak

Berita Terbaru